UPT. PERPUSTAKAAN
Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya
Kampus ITS Sukolilo - Surabaya 60111
Phone
:
031-5921733 , 5923623
Fax
:
031-5937774
E-mail
:
libits@its.ac.id
Website
:
http://library.its.ac.id
Support (Customer Service) :
timit_perpus@its.ac.id
Welcome..guys!
Have a problem with your access?
Please, contact our technical support below:
LIVE SUPPORT
Davi Wahyuni
Tondo Indra Nyata
Anis Wulandari
Ansi Aflacha
ITS » Master Theses » Manajemen Rekayasa Transportasi S2 Posted by aprill@is.its.ac.id at 02/11/2015 15:47:47 • 1733 Views
STUDI POTENSI PENDAPATAN DARI SEKTOR ON STREET PARKING DAN OFF STREET PARKING DI KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH
STUDY OF INCOME POTENTIAL PARKING IN HULU SUNGAI TENGAH REGENCY
Author : HIDAYAH, SURYATIN ( 3112 206 017 )
ABSTRAK
Jumlah pendapatan yang diterima oleh Kas Daerah sebagai Pendapatan Asli Daerah dari sektor perparkiran ditenggarai tidak sesuai dengan kondisi
lapangan. Hal ini dapat diamati dari data Dinas Perhubungan mengenai target dan realisasi retribusi parkir tiap tahunnya berbeda. Selain itu masih ditengarai juga adanya titik-titik parkir di Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang belum tercatatteridentifikasi oleh Dinas Perhubungan Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Maka perlu dilakukannya suatu penelitian tentang potensi pendapatan dari sektor parkir yang dapat diperoleh di Wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah baik yang sudah teridentifikasi oleh Dinas Perhubungan Pemerintah Hulu Sungai Tengah ataupun yang belum teridentifikasi. Pengambilan data primer dilakukan pada semua titik parkir yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Tengah sebanyak 43 lokasi titik parkir Survei dilakukan dengan melakukan pencatatan plat nomor kendaraan pada setiap interval 10 menit
untuk on street parking dan pencatatan nomor plat kendaraan yang keluar masuk
area parking untuk off street parking. Sedangkan data sekunder berupa Perda
terkait tarif parkir yang berlaku.
Dari hasil analisis dan pembahasan diperoleh hasil bahwa untuk lokasi
yang tercatat oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Hulu Sungai Tengah potensi
parkir per meter panjang parkir untuk on street parking sebesar Rp. 7.900- untuk kendaraan roda empatdan Rp. 4.500- per hari untuk kendaraan roda dua sedangkan untuk off street parking adalah Rp. 8.700- per hari untuk kendaraan roda empat dan Rp. 17.000- untuk kendaraan roda dua. Selanjutnya untuk lokasi yang tidak tercatat oleh Dinas Perhubungan Kab. Hulu Sungai Tengah potensi parkir per meter panjang parkir untuk on street parking adalah Rp. 6.600- per hari untuk kendaraan roda dua sedangkan off street parking adalah Rp. 1.500- per hari untuk kendaraan roda empat dan Rp. 8.400- per hari untuk kendaraan roda dua.
ABSTRACT
Total income that earned by govermenet as real income from parking sector suspected inconsistent with the fact in field. This thingcan be observed
from the data Department of transportation about target and realisation each years is defferent. Beside that still supected too theres parking spots in Hulu Sungai Tengah Regency thats have not been registered or identified Departement of Transportation of Hulu Sungai Tengah Recency goverment. Need some research
about potential income from parking sector. Primary data collection is done at all points of the existing parking in Hulu Sungai Tengah as many as 43 locations parking spot surveys done by recording the license plates of vehicles at every 10 minutes interval for on-street parking and recording number plates of vehicles entering and leaving parking area for off street parking. While the secondary data from relevant local regulations applicable
parking rates. From the analysis and discussion of the results obtained that recorded by the Department of Transportation Hulu Sungai Tengah regency. The income potential of on street parking each meter of parking length is Rp.7.900 - per day for cars and Rp. 4.500- per day for motorcycle while for off street parking is Rp.
8.700 - per day for car and Rp. 17.000 - per day for motorcycle. Furthermore The income potential on street parking each meter of parking length to locations that are not recorded by the Department of Transportation Hulu Sungai Tengah
Regency is Rp. 6.600 - per day for on-street parking to the type of motorcycle while for off street parking is Rp. 1.500 - per day for car and Rp. 8400 - per day
for motorcycle.
Keywords:
on street parking; off street parking; titik parkir; potensi pendapatan sektor parkir
Rights Copyright @2015 by ITS Library. This publication is protected by copyright and per obtained from the ITS Library prior to any prohibited reproduction, storage in a re transmission in any form or by any means, electronic, mechanical, photocopying, reco For information regarding permission(s), write to ITS Library